Kamis, 19 Desember 2013

Jero : Liburan Jangan Pakai BBM Bersubsidi

JAKARTA, KOMPAS.com - Menteri ESDM Jero Wacik memastikan bahwa pasokan bahan bakar minyak (BBM) untuk kebutuhan selama liburan Natal dan Tahun Baru cukup sehingga masyarakat tidak perlu khawatir.

Stok untuk BBM premium, kata Jero, cukup selama 16 hari ke depan. Stok pertamax jauh lebih lama, yakni 54 hari. Adapun untuk avtur cukup untuk 29 hari.

"Karena banyak penerbangan, tambahan (avtur) kita persiapkan. Jadi masyarakat tenang untuk BBM," kata Jero di Jakarta, Kamis ( 19/12/2013 ).
Jero berharap kepada masyarakat kalangan menengah keatas untuk menggunakan pertamax selama liburan. "Liburan pakai pertamax, jangan beli BBM bersubsidi," ucapnya.

Nah, saya setuju masyarakat diharapkan menggunakan pertamax untuk liburan tahun baru dan natal karena memang persediaan BBM bersubsidi terbatas lagi pula kita harus hemat dalam menggunakan BBM.





Tidak ada komentar:

Posting Komentar

PERTANYAAN DISKUSI

Pada kondisi bagaimana translasi mata uang asing mempengaruhi mata uang asing? Jawaban: Hubungan terbalik antara tingkat inflasi sebuah n...